APA YANG DIMAKSUD DENGAN CAVITATION ?
CAVITATION adalah teknologi gelombang ultra sound yang dapat menghancurkan lemak pada jaringan sub-kutan dan selulit (kulit jeruk) sebagai alternative yang lebih aman dibandingkan LipoSuction. Lingkungan yang berada di sekitar gelombang ultrasonik akan membuat gelembung udara dalam cairan yang akhirnya akan menghancurkan lemak menjadi partikel kecil. Energi ultrasonic akan menghasilkan panas dan gelombang yang menghasilkan tekanan. Dinding sel lemak tidak mampu bertahan bila menghadapi getaran yang dihasilkan oleh gelombang ultrasonik tersebut sehingga akan hancur namun tidak demikian dengan pembuluh darah, saraf maupun jaringan otot.
Treatment ini dilakukan +/- 30 menit dan hasilnya dapat langsung terlihat setelah treatment yaitu dengan berkurangnnya lingkar bagian tubuh yang dilakukan treatment 2-6 cm. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal baik nya di lakukan 1 – 2 kali perminggu selama 10x kedatangan.
APA YANG DIMAKSUD DENGAN PELANGSINGAN SISTEM CAVITATION ?
Pelangsingan dengan menghancurkan lemak yang berlebihan dengan menggunakan alat cavitation yang dikombinasi dengan teknologi Foton LED sehingga penghancuran lemak menjadi lebih efektif. Hasil yang diharapkan adalah berkurangnya lemak tubuh, body slimming dan berkurangnya selulit.
CAVITATION merupakan alternative pilihan liposuction yang aman, tanpa anestesi, tanpa nyeri, tanpa skar dan tidak memerlukan waktu pemulihan.
APAKAH HASIL DARI CAVITATION DAPAT DENGAN CEPAT MEMBENTUK TUBUH?
Treatment ini dilakukan +/- 30 menit dan hasilnya dapat langsung terlihat setelah treatment yaitu dengan berkurangnnya lingkar bagian tubuh yang dilakukan treatment 2-6 cm. Hasilnya tentu bervariasi bergantung pada lokasi treatment, usia, obat-obatan yang dikonsumsi, tingkat metabolisme individu, dll. Namun tentunya akan menjadi lebih baik hasilnya bila dilakukan secara serial setiap minggu selama paling tidak enam kali dan tetap menjaga tidak mengkonsumsi makanan dalam jumlah berlebihan. Olahraga yang teratur akan meningkatkan hasil pelangsingan dan menjaga stabilitasnya
APAKAH ADA EFEK SAMPING DARI PENGGUNAAN ALAT CAVITATION INI?
Dapat timbul kemerahan pada kulit yang hipersensitif, merasa kehausan karena kehilangan cairan. Tidak ada efek samping berat yang dilaporkan tetapi treatment ini tidak direkomendasikan untuk pasien yang sedang sakit, memiliki kelainan perdarahan, pengguna pace maker dan ibu hamil.